Cari di Blog Ini

Sabtu, 25 Maret 2023

Tips Mencegah Dehidrasi saat Berpuasa

 

Pengertian puasa menurut syariat Islam adalah suatu amalan ibadah yang dilakukan dengan menahan diri dari segala sesuatu seperti makan, minum, perbuatan buruk maupun dari yang membatalkan puasa mulai dari terbitnya fajar hingga terbenamnya matahari yang disertai dengan niat karena Allah SWT, dengan syarat dan rukun tertentu.

Saat menjalankan ibadah puasa, kita tidak minum selama kurang lebih 12 jam. Hal ini membuat cairan tubuh berkurang dan mengalami dehidrasi, apalagi bila beraktivitas di luar ruangan. Dehidrasi biasanya menimbulkan gejala seperti pusing, sakit kepala dan lemas. Hal itu tentu akan mengganggu untuk beraktivitas dengan maksimal.

Dikutip dari berbagai sumber, berikut tips yang dapat membantu menghindari dehidrasi selama berpuasa sebagai berikut:

1. Jangan Terlalu Banyak Tidur

Disarankan untuk tidak terlalu banyak tidur ketika sedang berpuasa. Ketika puasa, waktu tidur memang akan berkurang, karena kamu diharuskan untuk bangun sahur, dan kembali tidur setelahnya pun tidak dianjurkan. Akibatnya, ketika siang hari, rasa kantuk semakin melanda, terlebih karena perut tidak ada isinya. Terlalu banyak tidur dapat menyebabkan tubuh semakin lemas, membuat tubuh semakin gemuk, dan meningkatkan risiko depresi.

2. Membatasi Asupan Makanan Asin Saat Sahur

Saat makan makanan yang mengandung banyak garam, maka tubuh akan menyerap natrium hingga pada akhirnya masuk ke dalam aliran darah. Jika jumlahnya terlalu banyak di dalam darah, makan natrium tersebut akan menarik cairan yang ada di dalam sel-sel tubuh. Hal ini menyebabkan sel tubuh mengalami kekurangan cairan dan akhirnya beberapa fungsi tubuh berubah. Lalu untuk mengatasi kondisi tersebut, tubuh akan langsung mengirimkan sinyal ke otak bahwa tubuh kekurangan cairan. Otak pun memberi tanggapan terhadap sinyal yang diberikan dengan cara memunculkan rasa haus. Oleh karena itu, makanan asin termasuk makanan yang sebaiknya dikurangi konsumsinya saat sahur

3. Hindari Aktivitas yang Intens

Jangan melakukan aktivitas yang berat saat berpuasa, seperti olahraga yang terlalu intens. Hal ini dapat menyebabkan dehidrasi dan menguras stamina tubuh. Pilihlah aktivitas yang ringan seperti berjalan kaki atau yoga. Pastikan untuk mendapatkan istirahat yang cukup selama berpuasa. Jangan begadang atau menunda waktu tidur untuk mengerjakan pekerjaan. Tubuh yang kekurangan istirahat akan mudah lelah dan rentan terhadap penyakit.

4. Konsumsi Aneka Buah dan Sayur

Mengonsumsi buah dan sayur jenis ini saat berbuka dan sahur dapat membantu tubuh tetap terhidrasi selama berpuasa. Dengan begitu, tubuh pun akan terhindar dari risiko dehidrasi serta tetap kuat untuk menjalani aktivitas sehari-hari meski sedang berpuasa. Buah dan sayur umumnya mengandung sejumlah zat gizi yang baik untuk menjaga daya tahan tubuh, seperti vitamin A, vitamin C, dan zinc. Selain itu, zat gizi yang terkandung pada buah dan sayur juga memiliki sifat antioksidan yang diketahui mampu menangkal efek paparan radikal bebas.

5. Terapkan 2-4-2 pada Konsumsi Air Harian

Untuk memenuhi kebutuhan cairan selama berpuasa, penting untuk mengikuti anjuran minum yang tepat. Sebagai aturan umum, asupan air minum yang dianjurkan selama berpuasa sama dengan jumlah yang diperlukan pada hari-hari biasa, yaitu sekitar 2 liter atau sekitar 8 gelas per hari. Untuk mengingat jadwal minum air selama berpuasa, kita dapat menggunakan pembagian 2-4-2. Artinya, minumlah 2 gelas air saat sahur, 4 gelas air setelah berbuka puasa, dan 2 gelas air sebelum tidur.

Demikian tips mencegah dehidrasi saat berpuasa, semoga kita semua dapat menjalani ibadah puasa dengan lancar dan selalu sehat. <Penulis>

1 komentar: